CARA CEPAT DITERIMA KERJA (2023 M/1445 H): SEBAGAI SOFTWARE DEVELOPER (OTODIDAK)

Photo by Mitchell Luo on Unsplash

YANG SEBENARNYA TERJADI DI TAHUN 2023M/1445H

Tahun ini merupakan tahun yang sangat sulit bagi industri teknologi. Banyak kompetisi dalam pencarian pekerjaan di bidang software engineer dan yang sejenisnya, jujur saja kita ketahui bersama banyak pemberhentian kerja terjadi (meskipun tidak bisa dikatakan semuanya itu terkait dengan posisi pemrograman saja).

Mencari pekerjaan sebagai developer otodidak di tahun-tahun mendatang pun akan terasa lebih sulit dari tahun-tahun sebelumnya. Jika mengandalkan hanya menyelesaikan kursus dan menampilkan project yang telah dipelajari dalam kursus atau tutorial tersebut, kini … hal itu tidak lagi cukup.

Namun, jangan patah arang! Menyelami profesi ini masih bisa bangkit koq! Dalam tahun 2023M/1445H, kebutuhan akan profesi software engineer meningkat menuju 17% dan akan terus naik lagi. Jadi, jika memang tertarik dalam dunia pemrograman, kejar terus!

Dari banyak tahap dalam mendapatkan pekerjaan, khususnya di bidang ini, yang tersulit adalah tahap mendapatkan kesempatan interview.

Pemula biasanya, mencoba mengirimkan lamaran yang berisi resume namun kurang menarik, portofolio yang biasa aja.
— wal hasil? Gak ada yang manggil. 😢

Agar bisa mendapatkan pekerjaan tahun ini, kita harus “main” cantik dan lebih pinter. Pelajari cara agar bisa menonjol ketika dibandingkan dengan pelamar lain dan dapatkan kesempatan interview selanjutnya ...

Photo by Matt Duncan on Unsplash

JALUR DEVELOPER OTODIDAK

  1. Pilih Bidangnya
  2. Pelajari Cara Menulis Code
  3. Bangun Portfolio
    a. Membuat Aplikasi Nyata
    b. Berkontribusi ke Open Source
    c. Mencoba Freelance
  4. Menuliskan Resume
  5. Bersiap2 untuk Interview
  6. Networking dan Mencari Referal
  7. Melamar Pekerjaan
  8. Mencoba Lulus Ujian Teknis
  9. Menerima Tawaran Kerja
Photo by Nick Fewings on Unsplash

MEMBUAT PORTFOLIO YANG MENCOLOK

JANGAN DILAKUKAN ❌
— Menampilkan project yang dibangun dari tutorial tanpa mengubahnya.
— Memasukkan banyak project yang belum selesai, prioritaskan yang sudah selesai (Quality > Quantity);
— Mengirimkan portofolio yang banyak error dan tidak indah.

Catatan Tambahan:
— Tidak usah khawatir berlebihan ketika membangun portofolio, ataupun malah menghabiskan waktu membangun portofolio yang kebanyakan animasinya;
— Fokus pada pengalaman dan project nya;
— Prioritaskan terhadap kecepatan dan kemudahan navigasi.

LAKUKAN ✔️
— Pastikan projectnya tidak ada error dan sudah responsive, sehingga bisa diakses baik pada semua ukuran layar;
— Pastikan semua tautan (link) berfungsi dengan baik;
— Menyertakan semua project yang berhubungan dengan pengguna yang nyata;
— Menyertakan project yang berasal dari freelance;
— Menyertakan project yang berkontribusi terhadap open-source GitHub

Photo by Austin Neill on Unsplash

MERANGKUL PETUALANGANMU

Kuncinya adalah fokus membuat software dan membangun project yang berguna bagi banyak orang. Maksudnya di sini, bukanlah ide startup yang wah gimana. Namun, cobalah berfikir project praktis seperti:

  • Website sederhana untuk bisnis lokal;
  • Semacam Timer seperti Pomodoro untuk membantu pelajar berkonsentrasi;
  • Platform donasi untuk penangkaran hewan;
  • Generator menu mingguan untuk orang-orang sibuk;
  • Papan lowongan kerja yang berisi 100 perusahaan berkembang untuk para pencari pekerjaan;

Terlihat kan pola-nya? Sebenarnya kemungkinannya banyak dan tidak terbatas, intinya adalah menjaga kesederahanaan dan tetap unik, daripada menduplikat project dari sembarang tutorial yang semua developer-developer lain sudah lakukan juga.

Jangan meremehkan nilai dari berkontribusi pada project-project yang bersifat open-source. Ini merupakan cara terbaik untuk mendapatkan pengalaman bekerja kolektif bersama, ya minimal dengan sebuah tim. Pelajari cara berkontribusi yang baik di sini.

Sign up to discover human stories that deepen your understanding of the world.

Free

Distraction-free reading. No ads.

Organize your knowledge with lists and highlights.

Tell your story. Find your audience.

Membership

Read member-only stories

Support writers you read most

Earn money for your writing

Listen to audio narrations

Read offline with the Medium app

Arti Hikmatullah Perbawana Sakti Buana (أبو حافظ)
Arti Hikmatullah Perbawana Sakti Buana (أبو حافظ)

Written by Arti Hikmatullah Perbawana Sakti Buana (أبو حافظ)

💎🐍🐘☕| Bachelor of Information Technology | Product Manager @progateid ➡https://beacons.ai/thesaktibuana

No responses yet

Write a response